web 2.0

Rabu, 22 Desember 2010

VISI DAN MISI

VISI :

"MEMBANGUN MASYARAKAT MAJU, SEJAHTERA DAN BERAKLHAK MULIA"
MISI :
  1. Memfasilitasi proses peningkatan kualitas masyarakat Lhok Iboeh agar berakhlak mulia,bermoral,beretika,berbudaya,beriman dan bertakwa kepada ALLAH SWT dengan tetap berlandaskan falsafah Pancasila.
  2. Memfasilitasi dan meningkatkan akses masyarakat kepada pelayanan public terutama kebutuhan masyarakat akan pendidikan dan kesehatan serta pelayanan sosial lainnya.
  3. Mengembangkan sIstem ekonomi kerakyatan yang berdaya saing dan bertumpu kepada revitalisasi pertanian dalam arti luas, industri pengolahan yang berbasis bahan baku local,pemberdayaan UMKM dan koperasi pengembangan investasi untuk penguatan industri kecil dan menengah, serta pembangunan sarana dan prasarana ekonomi pendukungnya.
  4. Mewujudkan system tata kelola pemerintahan yang baik ( good governance ) dan tata kelola pemerintahan yang bersih ( clean governance ) dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat yang didasari atas nilai-nilai kebenaran dan keadilan, menumbuh kembangkan kehidupan politik yang demokratis dan konstitusional serta meningkatkan kemampuan keuangan daerah dengan mengoptimalkan sumber-sumber pendapatan daerah melalui kebijakan yang berpihak kepada masyarakat.
  5. Mewujudkan penataan ruang yang berkelanjutan dengan tetap memperhatikan pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan hidup secara bertanggung jawab serta meningkatkan kapasitas infrastruktur wilayah sesuai dengan kondisi dan potensi wilayah.